Senin, 23 Maret 2015

Penyebab Epilepsi Atau Ayan

Epilepsi atau Ayan adalah penyakit saraf menahun yang menyebabkan kejang-kejang secara berkala. Penyakit ini disebabkan oleh tidak normalnya aktivitas sel otak. Gejala kejang-kejang yang muncul dapat bervariasi. Beberapa orang dengan penyakit epilepsi pada saat mengalami kejang-kejang memiliki pandangan yang kosong. Kejang-kejang ringan membutuhkan pengobatan, karena itu bisa berbahaya bila terjadi ketika melakukan aktivitas seperti menyetir atau berenang.


Gejala Penyakit Epilepsi atau Ayan

Karena epilepsi disebabkan oleh tidak normalnya aktivitas sel otak, kejang-kejang dapat berdampak pada proses kordinasi otak anda. Kejang-kejang dapat menghasilkan :
  • Kebingungan yang temporer
  • Gerakan menghentak yang tidak terkontrol pada tangan dan kaki
  • Hilang kesadaran secara total
Perbedaan gejala yang terjadi tergantung jenis kejang-kejang. Pada banyak kasus, orang dengan epilepsi akan cenderung memiliki jenis kejang-kejang yang sama setiap waktu, jadi gejala yang terjadi akan sama dari kejadian ke kejadian.

Dokter mengklasifikasikan kejang-kejang secara parsial atau general, berdasarkan bagaimana aktivitas otak yang tidak normal dimulai. Pada beberapa kasus, kejang-kejang dapat dimulai secara parsial dan kemudian menjadi general.

Kejang-kejang parsial (sebagian)
Ketika kejang-kejang muncul sebagai hasil dari aktifitas otak yang tidak normal pada satu bagian otak tersebut, ilmuan menyebutnya kejang-kejang parsial atau sebagian. Kejang-kejang jenis ini terdiri dari dua kategori.
  • Simple partial seizures (kejang-kejang parsial sederhana). Kejang-kejang ini tidak menghasilkan kehilangan kesadaran. Kejang-kejang ini mungkin akan mengubah emosi atau berubahnya cara memandang, mencium, merasakan, mengecap, atau mendengar. Kejang-kejang ini bisa juga menghasilkan hentakan bagian tubuh secara tidak sengaja, seperti tangan atau kaki, dan gejala sensorik secara spontan seperti perasaan geli, vertigo dan berkedip terhadap cahaya.
  • Complex partial seizures (kejang-kejang parsial kompleks). Kejang-kejang ini menghasilkan perubahan kesadaran, itu karena anda kehilangan kewaspadaan selama beberapa waktu.
Kejang-kejang general

Kejang-kejang yang melibatkan seluruh bagian otak disebut kejang-kejang general. Empat tipe dari kejang-kejang general adalah:
  • Absence seizures (juga disebut petit mal). Kejang-kejang ini memiliki dikarakteristikan oleh gerakan tubuh yang halus dan mencolok, dan dapat menyebabkan hilangnya kesadaran secara singkat.
  • Myoclonic seizures. Kejang-kejang ini biasanya menyebabkan hentakan atau kedutan secara tiba-tiba pada tangan dan kaki.
  • Atonic seizures. Juga dikenal dengan drop attack, kejang-kejang ini menyebabkan hilangnya keselarasan dengan otot-otot dan dengan tiba-tiba collapse dan terjatuh.
  • Tonic-clonic seizures (juga disebut grand mal). Kejang-kejang yang memiliki intensitas yang paling sering terjadi. Memiliki karakteristik dengan hilangnya kesadaran, kaku dan gemetar, dan hilangnya kontrol terhadap kandung kemih.
 Penyebab Epilepsi

Pengaruh genetik
Beberapa tipe epilepsi menurun pada keluarga, membuatnya seperti ada keterkaitan dengan genetik.

Trauma pada kepala
Kecelakaan mobil atau cedera lain dapat menyebabkan epilepsi.

Penyakit medis
Stroke atau serangan jantung yang menghasilkan kerusakan pada otak dapat juga menyebabkan epilepsi. Stroke adalah penyebab yang paling utama pada kejadian epilepsi terhadap orang yang berusia lebih dari 65 tahun.

Demensia
Menyebabkan epilepsi pada orang tua.

Cedera sebelum melahirkan
Janin rentan terhadap kerusakan otak karena infeksi pada ibu, kurangnya nutrisi atau kekurangan oksigen. Hal ini dapat menyebabkan kelumpuhan otak pada anak. Dua puluh persen kejang-kejang pada anak berhubungan dengan kelumpuhan otak atau tidak normalnya neurological.

Perkembangan penyakit

Epilepsi dapat berhubungan dengan perkembangan penyakit lain, seperti autis dan down syndrome.

Sabtu, 21 Maret 2015

Jenis-Jenis Herbal Untuk Mengatasi Ambeien

Wasir atau bisa disebut ambeien merupakan kelainan akibat membesarnya pembuluh darah balik (vena) pada bagian bawah usus besar (rektum) di daerah dubur. Secara anatomis, wasir sebenarnya bukan penyakit, tapi perubahan pada bantalan pembuluh darah di dubur. Bantalan itu melebar dan membesar.
Secara umum penyebab wasir antara lain karena tubuh kurang serat, terlalu banyak duduk, kurangnya cairan dalam tubuh, dan sirkulasi darah yang tidak lancar. Sedangkan ambeien ada dua macam yaitu ambeien luar dan ambeien dalam. Artinya, ambeien dalam benjolannya berada didalam sedangkan ambeien luar benjolannya diluar anus.

Pengobatan wasir dilakukan berdasarkan tingkat keparahannya. Bila wasir masih dalam derajat ringan, obat tradisional, terutama herba berkhasiat bisa Anda coba. Menurut buku Terapi Herba, Buah, dan Sayuran 10 Penyakit Utama, ada beberapa resep herba untuk mengatasi wasir.

1. Sosor bebek
Efek : Antiradang, mengurangi pembengkakan, menghentikan pendarahan.
Ramuan : Ambil 50 helai daun sosor bebek, cuci bersih, lalu diangin-anginkan sampai kering. Kemudian tumbuk halus dan simpan dalam wadah tertutup rapat. Satu sendok makan bubuk daun sosor bebek itu seduh dalam satu cangkir air panas (boleh ditambah madu). Aduk-aduk. Minum setelah hangat. Ramuan ini bisa diminum 3 kali sehari.

2. Daun Saga
Ambil daun saga 1 genggam, herba pegagan 1 genggam, daun patikan China (serbuk) 1 sendok teh, akar kelembak (serbuk) ½ sendok teh, rimpang temulawak 7 keping, dan air 1 gelas.
Semua bahan direbus dengan 1 gelas air sampai mendidih lalu disaring kemudian tambahkan madu1 sendok makan, setelah hangat diminum sekaligus. Lakukan 2 kali sehari.



3. Urang-aring
Ambil herba urang-aring 7 buah, akar patikan China 7 buah, daun iler 7 helai, kayu ules 1 buah, dan air 1 gelas. Semua bahan direbus dengan 1 gelas air sampai mendidih lalu saring dan ditambah madu 1 sendok makan lalu diminum 2 kali sehari.

4. Tapak liman (Elephantopus scaber)
Rebus 0,5 kg daun tapak liman dalam 1,5 l air mendidih. Sebaiknya rebus dalam dalam panci dengan tutup berlubang di bagian tengah. Setelah cukup panas, segera angkat panci dan uap air yang keluar dari lubang tutup panci diarahkan tepat ke lubang dubur penderita wasir. Lakukan 2 kali sehari.




5. Buah tomat
Rebus beberapa buah tomat yang sudah masak dalam minyak kelapa selama kira-kira 10 menit, lalu disaring dengan sepotong kain bersih. Setelah dingin oleskan pada wasirnya.

6. Lidah buaya (Aloe vera)
Efek : Pencahar (laxative), antiradang, melembutkan kulit (emoliens)
Ramuan : Lidah buaya secukupnya dijus, tambahkan norit dan bubuk gambir secukupnya. Aduk hingga merata kemudian oleskan di bagian wasir.
Resep kedua, daging lidah buaya diparut atau dijus. Tambahkan segelas air matang dan 2 sendok makan madu murni. Aduk lalu disaring. Air sarinya diminum.
,
7. Akar kangkung
Yang paling baik adalah akar kangkung cabut. Sebagai obat luar untuk wasir, akar kangkung dicuci bersih lalu direbus. Air rebusannya digunakan untuk membasuh atau membersihkan anus.
Ramuan : Ambil satu genggam akar kangkung, tambahkan adas 1 sendok teh, pulasari 1/3 jari. Kemudian rebus dengan 2-3 gelas air dengan api kecil, teruskan sampai airnya tinggal 1-1 1/2 gelas, dinginkan, saring dan minum dua kali sehari.
Resep kedua, segenggam kecil akar kangkung dicuci bersih, lalu rebus dengan 3 gelas air hingga separuhnya. Setelah dingin, minum sehari 2 gelas setengah gelas.

8. Terung ungu
Ambil 15 gr akar terung ungu, lalu keringkan dan giling hingga menjadi bubuk. Kemudian 3 g bubuk akar terung ungu itu dicampurkan dengan bubuk sambiloto, jus lidah buaya secukupnya dan diaduk rata. Oleskan pada bagian wasir.

9. Pisang batu/klutuk
Ambil 3-5 pisang batu muda, cuci bersih kemudian parut dan diperas. Air perasannya ditambah sedikit pulosari dan gula aren atau gula merah. Diaduk merata, disaring, dan diminum 1-2 kali sehari.

10. Pegagan
Efek: Anti-infeksi, menyejukkan. Di tanah air disebut juga dengan Antanan atau Kalikuda. Daun ini dikenal sebagai obat penguat lambung.
Ramuan : Ambil segenggam daun pegagan yang segar, lalu rebus dengan tiga gelas air dalam api kecil. Setelah airnya tinggal setengah gelas, dinginkan lalu disaring. Minum dua kali sehari.


11. Daun Handeuleum
Daun ini di Jawa disebut dengan Daun Ungu, di Madura disebut dengan Karotong sedangkan di Bali dikenal sebagai Temen. Dalam bahasa Latin disebut dengan Latya graptophyllum pictum L.Griffith. Daun yang berwarna lembayung atau ungu ini, bisa dimakan sebagai lalap mentah atau dikukus bahkan bisa dibuat sayur.
Ramuan : Ambil 7-8 lembar daun ini, adas 1 sedok dan pulosari setengah jari. Kemudian rebus dengan 2 gelas air (500 ml), dengan api kecil, sehingga airnya tersisa 1 gelas lagi. Untuk penderita wasir derajat 3-4, minum sehari tiga kali. Sedangkan untuk wasir yang masih ringan, air rebusan tadi bisa diminum dalam 2-3 kali. Jika ingin lebih enak, maka bisa ditambahkan seiris temu lawak dalam rebusan tadi.

12. Tape.
Biasakan makan tape, baik tape ketela pohon maupun tape ketan setiap hari. Dalam waktu tiga hari (bila sudah keluar darah dari dubur), darah akan berhenti/mampet, dan kemungkinan dalam waktu satu minggu akan sembuh.

13. Daun Salak.
Kalau ambeien/wasir belum parah atau masih gejala, dapat juga dicoba resep tiga helai daun salak direbus dengan air sebanyak satu gelas. Lalu air rebusan tadi disaring dan diminum dengan gula merah. Minum dua kali sehari, pagi dan malam. Lakukan secara rutin.

Baca juga artikel lainya Pengobatan Alami Ambeien

Jumat, 20 Maret 2015

Jenis-Jenis Penyakit Glaukoma

Taukah anda Glaukoma adalah penyebab kebutaan terbesar ke-2 didunia? Bahkan Glaukoma termasuk dalam kelompok penyakit mata yang mampu merusak optik mata dan mengakibatkan kebutaan. Jadi sebernanya Apa itu Glaukoma?

Glaukoma adalah penyakit dimana tekanan fluida meningkat pada mata. Jika hal ini tidak segera ditangani mungkin pasien yang mengidap penyakit ini akan kehilangan penglihatan matanya.penyakit ini umumnya dapat mempengaruhi kedua belah mata, walaupun mungkin hanya salah satu mata yang mengalami gejala parah.

Penyebab Glaukoma?

Sebenarnya penyebab glaukoma belum sepenuhnya diketahui. Namun biasanya Glaukoma terjadi akibat penumpukan cairan mata yang menyebabkan syaraf - syaraf mata rusak dan tidak bisa menghantarkan darah kebagian mata.

Pada mata yang sehat Cairan mata akan dikeringkan secara teratur.Namun pada mereka yang mengidap penyakit Glaukoma sistem Drainase di mata tidak bekerja dengan baik, sehingga cairan dimata menumpuk dan menyebabkan tekanan pada mata. Seiring waktu mata yang mengalami tekanan perlahan  menyababkan serabut saraf yang penting mati.

Jenis - jenis Glaukoma

Ada beberapa jenis penyakit glaukoma, diantaranya adalah sebagai berikut :

a. Glaukoma Sudut Tertutup
Glaukoma ini termasuk kedalam Glaukoma akut. ia akan datang secara tiba- tiba. Pasien akan mengalami sakit yang luar biasa dan bahkan tidak bisa melihat sama sekali dalam seketika. Tetapi untungnya karena rasa sakit tersebut si pendertia akan segera bergegas mendatangi dokter sehingga cepat ditangani dan mencegah kerusakan pada mata semakin parah.

b. Glaukoma Sudut Terbuka
Proses Penyakit Glaukoma ini sangat lambat sehingga pasien sama sekali tidak merasakan gejala apapun dan tidak mengetahuinya. Sehingga banyak orang tidak segera mendapatkan perawatan medis sampai terjadi kerusakan yang permanen pada mata.

c. Ketegangan Glaukoma Rendah
Pada jenis ini tekanan pada mata normal, namun kerusakan saraf optik masih berjadi. Mungkin hal ini disebabkan karena saraf mata over sensitiv.

d. Pigmen Glaukoma
Jenis ini umumnya berkembang pada awal atau pertengahan dewasa. Butiran pigmen yang muncul dari belakang iris tersebar didalam mata. dan mengakibatkan meshwork trabecular. sehingga tekanan penglihatan mata menurun.

Gejala Penyakit Glaukoma

Untuk mengetahui apakah anda terkena penyakit glaukoma, setidaknya anda harus mengetahui seperti apa gejala glaukoma terlebih dahulu. Berikut ini adalah beberapa gejala yang biasanya terjadi ketika seseorang mengalami glaukoma.
  • Sakit Mata yang Parah
  • Penglihatan menjadi Kabur
  • Kemerahan Pada Mata
  • Sakit Mata yang disertai Mual dan Muntah
  • Ketika melihat lampu anda akan melihat pelangi dan mata terasa sakit karena pembengkakan mata
  • Terjadi masalah penglihatan yang tak terduga akibat kekurangan cahaya.
Baca juga artikel Obat Tradisional Glaukoma

Kamis, 19 Maret 2015

Faktor-Faktor Penyakit Kanker Lidah

Kanker lidah adalah jenis kanker yang tumbuh pada sel-sel lidah. Kanker lidah paling sering tumbuh dan berkembang pada sel-sel skuamosa yang ada di permukaan lidah. Jenis kanker lidah ini dikenal dengan istilah karsinoma sel skuamosa.

Lidah terdiri dari dua bagian, yaitu bagian depan yang terletak dalam mulut dan bagian pangkal yang terletak di dekat tenggorokan. Kanker lidah dapat berkembang pada kedua bagian tersebut.

Kanker yang tumbuh pada lidah bagian depan termasuk di dalam kategori kanker mulut. Sementara kanker yang tumbuh pada pangkal lidah termasuk di dalam kanker orofaring.

Gejala-gejala Kanker Lidah

Gejala-gejala yang mengindikasikan kanker lidah meliputi:
  • Sakit tenggorokan yang berlangsung terus-menerus.
  • Bercak berwarna merah atau putih, benjolan, atau sariawan yang tidak kunjung sembuh.
  • Sakit saat menelan.
  • Rasa kebas dalam mulut yang tidak kunjung hilang.
  • Pendarahan tanpa sebab yang jelas pada lidah.
  • Rasa sakit pada telinga.
Sejumlah indikasi di atas mungkin saja disebabkan oleh penyakit atau infeksi selain kanker lidah. Tetapi Anda sebaiknya tetap waspada dan memeriksakan diri ke dokter jika gejala-gejala tersebut berlangsung lebih dari tiga minggu, terutama jika Anda adalah perokok berat dan sering mengonsumsi minuman keras.
Faktor-faktor Pemicu Kanker Lidah

Penyebab kanker lidah belum diketahui secara pasti. Tetapi ada faktor-faktor tertentu yang dipercaya dapat memicu kemunculan kanker ini. Faktor-faktor risiko tersebut meliputi:
  • Rokok dan minuman keras. Merokok dan mengonsumsi minuman keras merupakan faktor pemicu utama meningkatnya risiko kanker yang berkembang pada leher dan kepala, termasuk kanker lidah.
  • Human papillomavirus (HPV). Walau jarang, virus HPV dapat menyebabkan pertumbuhan jaringan abnormal dalam mulut sehingga memicu kanker. Penularan virus ini dapat terjadi jika Anda bersentuhan langsung dengan kulit pengidap atau benda yang terkontaminasi virus HPV atau melalui kontak seksual, seperti hubungan intim, seks anal, maupun seks oral.

Selasa, 17 Maret 2015

Ciri-Ciri Kanker Kolon

Ciri Kanker Kolon - Kanker usus besar adalah salah satu jenis penyakit mematikan, dan ini sebagian karena, di antara semua jenis, memiliki gejala paling ringan. Tidak menimbulkan gejala yang jelas terutama pada tahap awal, sebagian besar kasus yang didiagnosis ketika perubahan kanker lesi sudah terjadi. Pada titik ini, penyakit ini sudah ada di negara maju dan mungkin sudah sulit untuk mengobati. Tanda-tanda fisik dari penyakit ini timbul secara bertahap dari waktu ke waktu, sehingga sulit bagi dokter untuk mendiagnosis dengan benar. Sebagian besar gejala yang dirasakan hanya ketika penyakit ini sudah sekitar untuk melakukan kerusakan yang signifikan pada usus besar. Dengan demikian, tepat waktu, diagnosis cepat, dan akurat adalah sangat penting bagi penderita.

Kanker Usus Gejala umum

Gejala usus utama kanker termasuk nyeri perut dan ketidaknyamanan yang sering keliru untuk masalah saluran pencernaan. Para pasien dapat mengalami satu atau semua hal berikut:

    * Perut nyeri tersembunyi
    * Perut distensi
    * Mual
    * Muntah
    * Kehilangan nafsu makan
    * Diare
    * Sembelit

Gejala ini biasanya menjadi lebih jelas setelah konsumsi makanan. Dengan demikian, karena kesamaan dalam gejala, kanker usus besar biasanya salah didiagnosis sebagai apendisitis kronis, TBC ileocecal, enteritis persimpangan ileocecal segmental, atau limfoma.

Jenis Khusus Gejala untuk Jenis khusus dari Penyakit

Gejala kanker usus juga berbeda berdasarkan jenis tertentu dari penyakit yang terlibat. Untuk kanker usus perut kanan, rasa sakit biasanya di atas pusar, sedangkan untuk kanker usus perut ke kiri, rasa sakit biasanya di bawah pusar. Jika penyakit ini telah menembus dinding usus, gejala mungkin termasuk adhesi inflamasi lokal, abses lokal, atau perforasi kronis.

Untuk tumor terlokalisir di daerah dubur, penyakit ini juga dapat disertai oleh iritasi rektum, nyeri anus, atau kesulitan buang air besar. Ini juga dapat menyebabkan disentri, enteritis, dan wasir.

Dalam Tahapan Lanjutan

Gejala yang paling umum dari tahap lanjutan adalah pengembangan dari massa perut tidak teratur dengan tekstur keras. Dalam beberapa kasus, seperti pada kanker kolon melintang dan sigmoid, massa dapat menyebabkan rasa sakit bahkan pada tekanan ringan.

Pasien dalam tahap akhir dari penyakit ini juga dapat mengalami anemia atau penyerapan tinggi dari racun. Ini dapat disertai dengan edema, hepatomegali, ascites, cachexia, dan hypoproteinemia, di antara banyak lainnya.

Semua gejala penyakit, seperti yang dapat diamati, yang terkait dengan sensasi menyakitkan. Dengan demikian, jika tidak didiagnosis dini, pasien bisa sangat menderita sepanjang perjalanan penyakit. Sebuah rumah sakit kanker di China mengkhususkan diri dalam diagnosis dan pengobatan penyakit, termasuk yang dari usus besar, untuk membuat pasien yakin diberi kualitas terbaik hidup dalam kondisi mereka

Senin, 16 Maret 2015

Pantangan Makanan Penderita Jantung

Bagi Anda Yang Ingin Tahu Apa saja Pantangan Makanan Penyakit Jantung, Baca Terus Saja Artikel Ini. Karena Kami Akan Membahas Secara Tuntas Mengenai Larangan Makanan Yang Tidak Boleh Di Konsumsi Ketika Sedang Mengalami Gejala Dan Telah Menderita Penyakit Jantung Koroner Ataupun Jenis Sakit Jantung Lainnya.

Makanan Pantangan Penderita Penyakit Jantung

Ada Tiga Poin Penting Makanan Yang Harus Anda Hindarin Diantaranya :
  • Penderita Penyakit Jantung Jauhi yaitu Makanan yang mengandung kolesterol. Cumi, udang, kepiting, otak sapi, daging kambing, daging berlemak, organ dalam hewan, bebek, belut, kuning telur, susu sapi, kulit ayam, makanan kemasan olahan daging ayam. Kolesterol adalah musuh utama jantung. Siapa pun bisa bangkrut jika kolesterol menyumbat di pembuluh darah jantung dan kepala (stroke). 1 otak sapi kandungan kolesterolnya sama dengan 1 tubuh sapi. selanjutnya
  • Harus Dihindari Makanan mengandung trigleserin. Trigleserida merupakan lemak jahat dari tumbuhan. Seperti Minyak goreng, santan, kelapa dan margarin. ini juga sangat berbahaya sekali bila kekeh mengkonsumsinya.
  • Makanan yang mengandung gula alkoholik seperti Minuman alkohol, durian dan tape.
Jangan lupa baca juga klik : Obat Tradisional Sakit Jantung

Rabu, 11 Maret 2015

Penyebab Gagal Jantung

Jantung adalah organ yang sangat vital bagi kehidupan manusia. Jantung berfungsi untuk memompakan darah ke seluruh tubuh. Sel-sel dalam tubuh untuk melangsungkan kehidupannya memerlukan oksigen dan zat makanan yang didapat dari darah. Jika tidak ada jantung, darah tidak akan mengalir, sel-sel tubuh tidak akan mendapatkan oksigen, dan terjadilah kematian sel.

Gagal jantung adalah kondisi di mana jantung tidak lagi dapat berfungsi secara optimal. Jantung dapat diibaratkan sebagai pompa sedangkan pembuluh darah adalah pipa-pipa pengalirannya. Gagal jantung diibaratkan sebagai pompa usang di mana kekuatan pompa sudah melemah dan air yang dipompakan tidak lagi sebanyak pompa baru.

PENYEBAB

Gagal jantung adalah muara dari segala penyakit yang mengenai jantung dan pembuluh darah. Penyebab dari gagal jantung sangat banyak. Semua penyakit pada jantung ataupun pembuluh darah yang kronik atau cukup berat hingga menyebabkan fungsi jantung terganggu dapat menyebabkan gagal jantung. Penyebab gagal jantung antara lain:
  • Tekanan darah tinggi (hipertensi) kronis;
  • Penyakit jantung koroner;
  • Sumbatan pembuluh darah (arterosklerosis);
  • Serangan jantung;
  • Jantung bocor;
  • Penyakit jantung bawaan;
  • Kelainan katup jantung;
  • Gangguan fungsi jantung (kardiomiopati);
  • Kegemukan atau obesitas;
  • Penyakit paru kronis;
GEJALA

Gejala gagal jantung yang paling khas dan umum ditemui adalah sesak napas disertai bengkak pada kedua tungkai. Karakteristik sesak akibat gagal jantung adalah:
  • Sesak timbul saat beraktivitas dan membaik dengan istirahat;
  • Sesak terasa lebih berat saat posisi tidur terlentang sehingga penderita gagal jantung biasanya tidur dengan 2-3 bantal;
  • Sensasi sesak tidak dipengaruhi posisi tidur miring ke kiri atau kanan.
Sedangkan bengkak pada gagal jantung biasanya mudah ditemukan pada punggung telapak kaki dan di sisi kiri-kanan dari tulang kering. Bengkak ditemukan pada kedua kaki secara simetris. Ciri bengkak pada gagal jantung lainnya adalah bersifat pitting. Artinya, jika kita menekan daerah yang bengkak maka daerah tersebut akan lama balik kembali. Coba Anda tekan 10 detik kulit punggung telapak kaki Anda dengan jari telunjuk. Saat jari Anda lepaskan, kulit akan langsung kembali rata seperti semula tanpa ada tanda-tanda bekas penekanan. Namun, akan berbeda bila hal itu Anda lakukan pada penderita gagal jantung, gegitu Anda melepaskan tekanan jari, Anda akan melihat cekungan bekas penekanan jari Anda. Itulah yang disebut bengkak pitting.

Gejala gagal jantung lainnya adalah batuk kering terutama pada malam hari, terbangun tengah malam karena serangan sesak, perut membuncit, kedua lengan terasa menggendut, berat badan bertambah, mual, dan nyeri pada perut bagian kanan akibat pembesaran hati.

Berdasarkan berat-ringannya gejala, suatu badan jantung di Amerika bernama New York Heart Association membagi gagal jantung menjadi 4 derajat, yakni:
  • Gagal jantung derajat I, bila gejala yang timbul tidak menganggu aktivitas penderita. Penderita masih dapat beraktivitas seperti biasa;
  • Gagal jantung derajat II, bila gejala menimbulkan sedikit hambatan pada aktivitas penderita. Penderita akan merasa sesak atau kesulitan melakukan aktivitas berat seperti naik-turun tangga, berlari cepat, dan sebagainya;
  • Gagal jantung derajat III, bila aktivitas sehari-hari sudah terbatas. Penderita merasa sesak atau kesulitan untuk melakukan aktivitas sehari-hari, seperti menyapu, berjalan kaki ke pasar, menyetir, dan sebagainya;
  • Gagal jantung derajat IV, bila pada kondisi istirahat sekalipun penderita sudah merasa sesak. Biasanya penderita tidak mampu lagi melakukan aktivitas apapun tanpa timbul rasa sesak.
Baca juga artikel Pengobatan Tradisional Gagal Jantung